Dinus Fest 2020

IT COMPETITION

LOMBA CERDAS CERMAT (LCC) IT

Latar Belakang Lomba Cerdas Cermat IT

Era Globalisasi membawa pengaruh yang besar bagi seluruh aspek kehidupan manusia, khususnya pada perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan. Perkembangan teknologi yang tak terbatas ini memudahkan masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Begitu juga pada ilmu pengetahuan yang selalu mengiringi kehidupan manusia. Sehingga didalam kehidupan saat ini manusia selalu berhubungan dengan teknologi dan ilmu pengetahuan.

Setiap tahunnya teknologi selalu mengalami kemajuan yang sangat pesat, seiring dengan kemajuan teknologi ini banyak pengetahuan – pengetahuan yang harus diketahui bagi semua orang khususnya bagi generasi penerus bangsa ini. Perkembangan ilmu pengetahuan yang sangat pesat harus diimbangi dengan sumber daya masyarakat yang memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas pula. Sehingga kemajuan yang pesat ini dapat dirasakan oleh semua orang.

Untuk memperluas wawasan kita, dapat dilakukan dengan cara sering membaca artikel-artikel maupun berita-berita yang sedang terjadi dan masih banyak lagi. Dengan adanya teknologi sekarang ini yang semakin canggih, kita dapat memperoleh itu semua dengan mudah dan cepat. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menambah pengetahuan yang lebih dengan cara melakukan sebuah pembelajaran, dan salah satu pembelajaran tersebut bisa didapatkan dalam sebuah lomba Cerdas Cermat untuk mengetahui seberapa banyak pengetahuan dan wawasan yang dimiliki oleh para pelajar di era sekarang ini. Dan untuk membangun suatu ide yang dapat menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat dengan membuat suatu program melalui lomba Hackathon.

Oleh karena itu, kami selaku Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro Semarang  menyelenggarakan kegiatan IT Competition ini dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan didunia IT bagi para pelajar serta untuk mengetahui seberapa banyak pengetahuan yang dimiliki oleh para pelajar. Lomba yang bertema Increase Your Creativity With Technology ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer dengan target peserta lomba cerdas cermat sebanyak 100 orang.

Tujuan Lomba

  1. Menambah pengetahuan di bidang IT bagi para siswa.
  2. Menggali Pengetahuan siswa/siswi SMA/SMK/MA sederajat mengenai perkembangan Ilmu Teknologi.
  3. Mempersiapkan para siswa/siswi dalam menghadapi kemajuan teknologi yang sekarang dan yang akan datang.
  4. Dengan adanya lomba Cerdas Cermat IT maka secara tidak langsung para siswa/siswi akan belajar mengenai dunia IT sehingga mereka tidak ketinggalan tentang perkembangan di dunia IT.
  5. Ikut serta dalam serangkaian acara Dinus Fest 2020

Waktu dan Tempat

  • Hari / Tanggal  :  Selasa, 21 Januari 2020
  • Waktu             :  07.00 WIB – Selesai
  • Tempat            :  Aula Gedung E lantai 3 Universitas Dian Nuswantoro
  • Alamat             :  Pendrikan Kidul, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa       Tengah 50131

Pendaftaran

  1. Pendaftaran Online

Tanggal                 :  2 Desember 2019 s/d 16 Januari 2020

Website                 :  festival.dinus.ac.id

  1. Technical Meeting

Hari / tanggal        :  Sabtu, 18 Januari 2020

  1. Daftar Ulang

Hari / tanggal        :  Sabtu, 18 Januari 2020

Persyaratan Peserta

  1. Peserta merupakan pelajar kelas 10 – 12 SMA/SMK/MA di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
  2. Peserta merupakan pelajar aktif yang dibuktikan dengan Kartu Pelajar / surat keterangan Kepala Sekolah
  3. Lomba bersifat individu.
  4. Setiap perwakilan sekolah dapat mengirimkan siswa/siswinya maksimal 10 orang, serta 1 pendamping.
  5. Persyaratan administrasi yang perlu dikumpulkan saat daftar ulang :
  • Formulir Pendaftaran Sekolah
  • Fotokopi kartu pelajar (1 lembar / orang)
  • surat izin / rekomendasi dari sekolah masing – masing.

Untuk Formulir Pendaftaran Sekolah dapat diunduh melalui link : bit.ly/FORMIT C2020

  1. Biaya pendaftaran
  • Biaya pendaftaran : 30.000 / peserta.
  • Pembayaran di transfer melalui rekening :

Fasilitas

  1. ID Card
  2. Sertifikat
  3. Snack
  4. Makan Siang
  5. Souvenir

Materi

  1. Sejarah dan Perkembangan Teknologi
  2. Multimedia
  3. Jaringan Komputer
  4. Microsoft Office
  5. Android
  6. Artificial Intelligence
  7. Web

Pelaksanaan Kegiatan

  1. Peserta akan diundang ke Universitas Dian Nuswantoro untuk melakukan Technical Meeting.
  2. Lomba dilaksanakan pada Hari Selasa, 21 Januari 2020.
  3. Pelaksanaan lomba mulai pukul 07.00 – Selesai WI
  4. Tempat Kegiatan di Aula gedung E lantai 3 Universitas Dian Nuswantoro.
  5. Peserta diwajibkan membawa bolpoin. Untuk media lomba lainnya sudah disiapkan Panitia.
  6. Peserta diwajibkan menggunakan ID Card yang telah disediakan panitia selama acara berlangsung
  7. Peserta datang, melakukan registrasi ulang dan diberikan nomor tempat duduk. Peserta menempati tempat duduk sesuai dengan nomor masing-masing.
  8. Perlombaan Cerdas Cermat IT terdiri dari 2 babak, yaitu :
  1. Babak Penyisihan :

Babak Peyisihan terdiri dari 2 sesi :

  • Sesi Pertama
  1. Di sesi pertama ini peserta akan diberikan soal yang berbentuk pilihan ganda (A,B). Dengan memilih jawaban yang tepat.
  2. Jawaban benar bernilai 3 point dan jawaban salah bernilai 0 point.
  3. Setelah soal dibacakan, peserta diberi waktu 15 detik untuk berpikir dan menjawab soal dengan cara mengangkat papan jawaban, apabila peserta tidak mengangkat selama waktu yang diberikan maka peserta tersebut akan dianggap tidak menjawab.
  4. Diambil 50% dari jumlah peserta dengan nilai terbaik untuk masuk sesi berikutnya.

Jika ada peserta dengan point yang sama diurutan terakhir, maka akan ada sesi tambahan kepada peserta tersebut untuk menentukan peserta mana yang akan lanjut menuju sesi berikutnya.

  • Sesi Kedua
    1. Di sesi kedua ini peserta akan disajikan dua pertanyaan berupa pernyataan dan empat pilihan jawaban yang akan ditampilkan di layar.
    2. Peserta hanya diperbolehkan memilih satu jawaban disetiap soalnya.
    3. Jawaban benar bernilai 3 point, jawaban salah bernilai -1 point dan jika tidak di jawab bernilai 0.
    4. Akan ada soal bonus dengan point jawaban benar bernilai 5 point kepada peserta yang menjawab paling cepat dan benar.
    5. Setelah soal dibacakan peserta diberi waktu 30 detik untuk berpikir dan menjawab soal dengan cara mengangkat kertas jawaban, apabila peserta tidak mengangkat selama waktu yang diberikan maka peserta tersebut akan dianggap tidak menjawab.
    6. Diambil 10 peserta dengan nilai terbaik untuk masuk di Babak Final.
    7. Jika ada peserta dengan point yang sama diurutan terakhir, maka akan ada sesi tambahan kepada peserta tersebut menentukan peserta mana yang akan lanjut menuju sesi berikutnya.
  1. Babak Final

Babak Final terdiri dari 2 sesi :

  • Sesi Pertama
  1. Peserta diberikan modal awal sebesar 20 point (Point di babak penyisihan sudah tidak digunakan lagi).
  2. Diberikan soal pilihan ganda (A,B,C) jika jawaban benar maka peserta akan mendapat point sebanyak point yang dipertaruhkan, apabila jawaban salah maka peserta akan kehilangan point sebanyak point yang dipertaruhkan (point max. 50% dari point yang dimiliki).
  3. Pertaruhan point akan diajukan terlebih dahulu sebelum soal diberikan.
  4. Diambil 5 peserta dengan point tertinggi ke tahap terakhir.
  5. Jika ada peserta dengan point yang sama diurutan terakhir, maka akan diberikan sesi tambahan kepada peserta tersebut.
  • Sesi Terakhir
  1. Point peserta yang didapatkan dari sesi sebelumnya tidak berlaku pada sesi ini.
  2. Point peserta akan dimulai dari 0 point.
  3. Diberikan beberapa soal kepada masing-masing peserta untuk dijawab dalam kurun waktu yang telah ditentukan, jika peserta tidak dapat menjawab atau kurun waktu soal habis maka soal akan dilempar.
  4. Peserta yang dapat menjawab soal yang diberikan akan mendapatkan 5 point.
  5. Apabila soal dilempar maka peserta selanjutnya akan mendapat point sebelumnya dikurangi 1 point, begitu juga seterusnya.
  6. Apabila tidak dapat menjawab soal maka peserta tersebut tidak mendapatkan point.
  7. Diambil 3 peserta dengan point tertinggi untuk penentuan juara 1,2, dan 3.
  8. Jika ada peserta dengan point yang sama diurutan terakhir, maka akan diberikan sesi tambahan kepada peserta tersebut.

Tata Tertib Lomba

  1. Peserta lomba datang ke tempat pelaksanaan 30 menit sebelum acara perlombaan dimulai dengan menggunakan pakaian seragam sekolah masing – masing.
  2. Peserta lomba tidak diperkenankan meninggalkan area pelaksanaan lomba tanpa seizin panitia.
  3. Selama lomba berlangsung, peserta:
  • Dilarang bekerjasama dengan peserta lain.
  • Dilarang menurunkan papan jawaban ketika sudah diangkat.
  • Dilarang membuat kegaduhan.

4. Apabila ada peserta yang melanggar aturan pada nomor 3 maka :

  • Akan mendapatkan peringatan dengan pengurangan 10 point. Maksimal 2x peringatan.
  • Jika melebihi 2x peringatan maka akan didiskualifikasi.

5. Jika waktu perlombaan selesai semua kegiatan lomba dihentikan.

6. Ketentuan pemenang sudah menjadi tanggung jawab Panitia dan Juri, dan tidak dapat diganggu gugat.

7. Peserta harus menaati segala peraturan yang berlaku.

Hadiah

Pemenang lomba Cerdas Cermat IT mendapatkan penghargaan berupa :

Juara 1 1.      Uang Pembinaan : Rp. 750.000,00

2.      Trophy

3.      Piagam Penghargaan

4.      Voucher Beasiswa Universitas Dian Nuswantoro

Juara 2 1.      Uang Pembinaan : Rp. 500.000,00

2.      Trophy

3.      Piagam Penghargaan

4.      Voucher Beasiswa Universitas Dian Nuswantoro

Juara 3 1.      Uang Pembinaan : Rp. 350.000,00

2.      Trophy

3.      Piagam Penghargaan

4.      Voucher Beasiswa Universitas Dian Nuswantoro

Contact Person

  1. Fendya : 0895 4100 64263
  2. Yuka : 0877 4447 2073

Penutup

Demikian Petunjuk Pelaksanaan dan Petunjuk Teknis Lomba Cerdas Cermat 2020 ini kami buat, dukungan dan partisipasi dari semua pihak demi terwujudnya Program Kerja Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Universitas Dian Nuswantoro ini, kami ucapkan banyak terima kasih.

Download Juklak/Juknis

 

id_IDIndonesian